11 Pelajar Pulang Sekolah Mau Nge-BM Diamankan Polisi

    11 Pelajar Pulang Sekolah Mau Nge-BM Diamankan Polisi

    TANGERANG - Tim Patroli Perintis Presisi, Polres Metro Tangerang Kota kembali mengamankan 11 pelajar yang akan melakukan aksi Nge-BM alias menumpang truk terbuka saat melintas di fly over, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

    Ke-11 remaja berusia belasan tahun tersebut langsung diserahkan ke Polsek Tangerang untuk dilakukan pendataan serta dilakukan pemanggilan terhadap orangtua dan pihak sekolah.  

    Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, aksi nge-BM yang dilakukan sejumlah remaja berstatus pelajar ini dapat membahayakan keselamatan mereka sendiri, atau bahkan pengendara lain yang melintas.

    “Alasan mereka melakukan aksi nge - BM dalam rangka main ke TangCity Mall pada saat selesai pulang sekolah dan pelajar tersebut pulang dari sekolah pukul 14.00 WIB, ” jelas Zain, Kamis (20/10/2022).

    Upaya pengamanan, kata Zain, yang dilakukan pihak kepolisian merupakan bentuk antisipasi, terhadap sekelompok remaja yang kedapatan nge-BM.  

    “Usai pembinaan di Polsek, kita panggil orangtuanya, panggil pihak sekolah, koordinasikan dengan P2TP2A agar kejadian tersebut tidak terulang kembali kedepannya. Setelah semuanya itu dilakukan baru mereka diizinkan pulang, ” pungkasnya. (Red)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Wakapolresta Tangerang Pimpin Apel Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Amankan 3 Orang Diduga Gengster di...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Tags